Manfaat Daun Sambiloto ~ Putra Gantiwarno
Selamat datang, terima kasih atas kunjungannya. Salam perdamaian

Manfaat Daun Sambiloto

25 Khasiat Dan Manfaat Sambiloto Mengobati Penyakit – Sambiloto adalah salah satu tanaman herbal dari rumpun famili Acanthaceae. Tanaman ini berasal dari India dan juga Sri Lanka. Sambiloto juga dengan mudah bida ditemukan di Indonesia, Malaysia, Thailand dan beberapa daerah di benua Amerika. Tanaman sambiloto merupakan sebuah tumbuhan yang berkhasiat sebagai obat herbal dan tinggi pohonnya bisa mencapai 90 sentimeter. Ada beberapa nama sambiloto yang berbeda di beberapa daerah, misalnya sambilata dalam bahasa Melayu, orang Sumatera Barat menyebutnya ampadu tanah, di Jawa Tengah dan Timur menyebutnya sambiloto, bidara, ki pait dan andiloto, sedangkan di Jawa Barat disebut dengan ki oray dan di Madura disebut pepaitan. Berikut 25 khasiat dan manfaat sambiloto mengobati penyakit luar dan dalam:

daun sambiloto
1. Mengobati Tifoid Dengan Sambiloto
Siapkan daun sambiloto segar kira-kira sebanyak 10 hingga 15 lembar. Kemudian direbus dengan 2 gelas air hinggatersisa 1 gelas saja. Setelah dingin kemudian disaring, tambahkan madu asli secukupnya, setelah itu minum sekaligus. Lakukan hal itu 3 kali sehari.
2. Mengobati Disentri basiler dengan sambiloto
3. Mengobati diare dengan sambiloto
4. Mengobati radang saluran napas dengan sambiloto
5. Mengobati radang paru dengan sambiloto
Ramuan untuk nomor 2-5 di atas gunakan daun sambiloto yang sudah dikeringkan sebanyak 9 hingga 15 gr. Setelah itu rebus dengan menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas saja. Setelah dingin kemudian disaring. Air rebusannya tersebut diminum sehari sebanyak 2 kali, masing-masing sebanyak 1/2 gelas.
6. Mengobati disentri dengan sambiloto
Siapkan herba krokot segar (Portulaca oleracea) kira-kira sebanyak 500 gram yang diuapkan selama 3 hingga 4 menit, setelah itu Anda tumbuk dan peras. Air perasan tersebut ditambahkan dengan bubuk kering daun sambiloto kira-kira sebanyak 10 gram sambil diadukhingga tercampur rata. Campuran itu kemudian diminum sehari 3 x masing-masing sebanyak 1/3 bagian.
7. Mengobati influenza dengan sambiloto
8. Mengobati sakit kepala dengan sambiloto

Untuk mengobati influenza dan sakit kepala gunakan bubuk kering daun sambiloto sebanyak 1 gram kemudian diseduh dengan mengunakan secangkir air panas. Setelah dingin, kemudian diminum sekaligus, Lakukan 3 hingga 4 kali sehari.


9. Mengobati demam dengan sambiloto

Siapkan daun sambiloto yang masih segar sebanyak 1 genggam, kemudian ditumbuk. Tambahkan sekitar 1/2 cangkir air bersih, setelah itu saring lalu minum airnya sekaligus. Daun sambiloto segar yang digiling dengan halus juga dapat digunakan sebagai kompres badan yang panas.

10. Mengobati TB paru dengan sambiloto

Siapkan daun sambiloto yang sudah kering dan digiling menjadi serbuk. Tambahkan madu asli secukupnya kemudian diaduk hingga rata dan dibuat pil dengan diameter sekitar 0,5 cm. Pil ini kemudian diminum dengan menggunakan air matang 2 hingga 3 kali sehari, setiap kali minum sebanyak 15 hingga 30 pil.

11. Mengobati batuk rejan atau pertusis dengan sambiloto 12. mengobati darah tinggi dengan sambiloto
Untuk no 7 dan 8 diatas siapkan daun sambiloto segar sebanyak 5 hingga 7 lembar yang diseduh dengan menggunakan 1/2 cangkir air panas. Tambahkan saja madu asli secukupnya dan diaduk hingga rata. Setelah dingin kemudian Anda minum sekaligus. Lakukan ini sehari 3 kali saja.

13. Mengobati radang paru dengan sambiloto
14. Mengobati radang mulut dengan sambiloto
15. Mengobati radang tonsilitis dengan sambiloto
Untuk ketiga penyakit ini siapkan bubuk kering herba daun sambiloto sebanyak 3 hingga 4,5 gram yang diseduh dengan menggunakan air panas. Setelah dingin Anda dapat menambahkan madu asli secukupnya kemudian diminum sekaligus.

16. Mengobati Faringitis atau radang amandel dengan sambiloto
Siapkan daun sambiloto segar sebanyak 9 gram yang telah dicuci dan dibilas dengan menggunakan air matang. Kunyah daun tersebut dan aimya ditelan saja.

17. Mengobati hidung berlendir atau rinorea dengan sambiloto
18. Mengobati infeksi telinga tengah (OMA) dengan sambiloto
19. Mengobati sakit gigi dengan sambiloto
Untuk ketiga penyakit diatas siapkan daun sambiloto yang masih segar sebanyak 9 hingga 15 gram direbus dengan menggunakan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas saja. Setelah dingin kemudian disaring, setelah itu diminum 2 kali sehari masing-masing1/2 gelas saja. Untuk OMA, gunakan daun sambiloto yang masih segar yang telah dicuci kemudiandigiling hingga halus dan kemudian diperas. Gunakan airnya untuk tetes telinga.
20. mengobati kencing manis dengan sambiloto
Siapkan daun sambiloto segar kira-kira sebanyak 1/2 genggam kemudian dicuci sampai bersih dan direbus dengan menggunakan 3 gelas air bersih hingga tersisa dua seperempat gelas. Setelah dingin kemudian disaring, setelah itu diminum setelah makan 3 kali dalam sehari masing-masing 3/4 gelas.
21. Mengobati tifus dengan sambiloto
caranya ambil 10 hingga 15 daun sambiloto dan rebus dengan menggunakan 2 gelas air hingga mendidih dan tersisa sekitar 1 gelas kemudian diminum air rebusannya setelah dingin.

22. Mengobati radang tenggorokan dengan sambiloto
Caranya adalah ambil 10 hingga 15 lembar daun sambiloto dan rebus dengan menggunakan 2 hingga 3 gelas air hingga mendidih dan air rebusan tersebut tersisa sekitar 1 gelas. Setelah itu dinginkan dan minum air rebusannya. Lebih baik lagi jika ramuan ini ditambahkan dengan 3 hingga 5 lembar daun sirih merah.

23. Mengobati gigitan ular berbisa ataupun sengatan binatang berbisa lainnya
Caranya adalah kunyah daun sambiloto dan telan airnya, sedangkan ampasnya di tempelkan pada luka akibat gigitan.

24. Mengobati malaria dengan sambiloto
Caranya segenggam daun sambilito direbus dengan menggunakan 4 cangkir air hingga mendidih dan tersisa separuhnya, setelah itu diminum setengah gelas setiap hari 3 x.
25. Masih banyak khasiat dan manfaat dauh sambiloto lainnya bagi kesehatan, diantaranya untuk mengatasi hepatitis, mengobati infeksi pada saluran empedu, mengatasi abses paru, mengatasi radang paru (pneumonia), mengatasi radang ginjal akut atau pielonefritis akut), mengatasi radang usus buntu, mengatasi kencing nanah atau gonore, skrofuloderma, mengatasi sesak napas (asma), mengatasi darah tinggi atau hipertensi, mengatasi kusta, leptospirosis, mengatasi keracunan jamur, keracunan singkong, keracunan tempe bongkrek, keracunan makanan laut, serta beberapa jenis kanker.
Itulah 25 khasiat dan manfaat sambiloto mengobati penyakit luar dan dalam. Semoga bermanfaat dan menjadi jalan penyembuh bagi penyakit Anda.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More