Pesona Keindahan Pantai Sepanjang ~ Putra Gantiwarno
Selamat datang, terima kasih atas kunjungannya. Salam perdamaian

Pesona Keindahan Pantai Sepanjang

Pantai Sepanjang merupakan salah satu deretan pantai gunung kidul Yogyakarta yang begitu sayang untuk dilewatkan. Nama Pantai Sepanjang diambil dari garis pantai ini yang sangat panjang. Pantai ini satu garis dengan pantai sundak, pantai kukup dan pantai baron. Pesona pasir putih yang terhampar panjang di pesisir pantai ini menjadi daya tarik tersendiri. Ketika pantai dalam keadaan surut, akan terlihat banyak batu karang dibibir pantai yang menjadi tempat tinggal biota laut. Dan di waktu itu pula banyak warga yang memanfaatkan surutnya pantai untuk mencari rumput laut, kerang dll. Di Pantai Sepanjang ini banyak yang menjual makanan cemilan olahan dari rumput laut. Diantaranya yang paling terkenal adalah Rempeyek Rumput Laut. Rempeyek Rumput Laut ini rasanya sangat lezat dan gurih. Sangat cocok untuk disantap sebagai pengganti krupuk ataupun sebagai cemilan ketika sedang bersantai. Harga Rempeyek Rumput Laut ini cukup murah, hanya Rp 2.000,- saja untuk 1 bungkus. Jika anda berkunjung ke Pantai Sepanjang, jangan lupa mencicipi Rempeyek Rumput Laut ini ataupun membelinya untuk oleh - oleh. Pesona Pantai Sepanjang tak hanya itu saja, view pemandangan sunset maupun sunrise di pantai ini juga sangat bagus.

Di kawasan Pantai Sepanjang ini banyak warga yang berprofesi sebagai pengrajin. Kerajinan tangan yang dibuat adalah kerajinan tangan yang berbahan dasar dari cangkang kerang - kerangan. Hasil dari kerajinan ini cukup bagus dan berkualitas. Mulai dari orang - orangan, barong, dan bentuk kreasi yang lain. Harganyapun cukup murah, dijamin tidak menguras isi dompet anda.

Di kawasan Pantai Sepanjang ini juga terdapat situs bersejarah, yaitu Banyusepuh. Banyu memiliki arti air dan sepuh berarti basuh atau membasuh. Sesuai namanya, tempat yang tadinya berupa mata air ini digunakan untuk membasuh ataupun memandikan. Menurut cerita yang beredar di masyarakat, konon pada zaman dulu para wali biasanya membasuh pusakanya di sini. Situs ini sekarang sulit untuk ditemui karena situs ini kini hanya tinggal kubangan kering yang ditumbuhi tanaman liar.

Lokasi Pantai Sepanjang

Letak Pantai Sepanjang berada di Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Berjarak sekitar 1 km sebelah timur Pantai Kukup dan sebelah barat Pantai Drini.

Tiket masuk Pantai Sepanjang
Harga tiket masuk ke Pantai Kukup hanya Rp 10.000,- dan sudah termasuk bebas masuk ke 8 wisata pantai di deretan pantai gunung kidul seperti Pantai Baron, Kukup, Sepanjang, Drini, Krakal, Sundak, Pulang Syawal (Indrayanti) dan Pok Tunggal.

Rute Pantai Sepanjang
Rute dari Solo ke Pantai Sepanjang :
1. Lewat Klaten : Cawas - Semin - Watukelir - Karangmojo - Tanjungsari - Pertigaan masuk Pantai Baron ke Timur - Pintu masuk pantai Kukup ke Timur - Pantai Sepanjang.
2. Lewat Sukoharjo : Solo - Sukoharjo - Tawangsari - Semin - Watukelir - Karangmojo - Tanjungsari - Pertigaan masuk Pantai Baron ke Timur - Pintu masuk pantai Kukup ke Timur - Pantai Sepanjang.

Rute dari Jogja ke Pantai Sepanjang :
Lewat Wonosari : Jogja - Piyungan - Patuk - Sambipitu - Lanud TNI AU Gading - Siyono - Wonosari - Jalan Baron - Tanjungsari - Pertigaan masuk Pantai Baron ke Timur - Pintu masuk pantai Kukup ke Timur - Pantai Sepanjang.

Akses Pantai Sepanjang
Akses jalan menuju Pantai Sepanjang cukup mudah. Bisa dilalui dengan motor, mobil maupun bus. Namun jalan masuk ke arah Pantai Sepanjang masih berupa cor blok namun sudah cukup memadai untuk dilalui baik motor, mobil maupun bus.

Fasilitas Pantai Sepanjang
Fasilitas di Pantai Sepanjang sudah cukup lengkap, mulai dari warung makan, kamar mandi, toilet, area dan parkir yang lumayan luas. Walaupun di tempat wisata, harga makanan di Pantai Sepanjang masih relatif murah dan cukup terjangkau. Jika anda ingin membeli oleh - oleh, di Pantai Sepanjang sudah menyediakan kios - kios yang menjual pernak - pernik cenderamata maupun oleh - oleh makanan khas disana. Harganya pun tidak begitu menguras kantong anda. Namun untuk penginapan, di Pantai Sepanjang ini masih terbatas penginapannya. Belum begitu banyak seperti pantai - pantai lainnya seperti Pantai Indrayanti.

Tips wisata Pantai Sepanjang
Jika anda ingin membeli cendera mata ataupun oleh - oleh untuk keluarga ataupun kerabat, sebaiknya anda bertanya harganya dan sebisa mungkin menawar harganya. Itu hanya sedikit tips agar anda dapat memanfaatkan budjet liburan anda seefisien mungkin dengan hasil yang maksimal dan memuaskan tentunya. Belanja tepat harga hemat.

Kembali ----- Pesona Wisata Gunungkidul

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More